Ada Apa di Kerala?
Banyak yang bertanya padaku tentang Kerala sejak akhir-akhir ini aku menyebarkan promosi diri untuk menggalang voting demi bisa berangkat ke Kerala. Ya, aku memang sedang butuh banyak sekali vote di event Kerala Blog Express yang merupakan agenda tahunan dari Kerala Tourism. Ini sudah season 5. Dan, di season 5 ini aku pun ikutan, kecemplung, lalu eh, namaku muncul sebagai calon partisipan untuk mengunjungi Kerala. Ya, siapa tahu bisa beruntung dan bisa ke Kerala tahun 2018.
Jadi, Kerala itu merupakan salah satu negara bagian di India yang disebut juga God's Own Country dan termasuk ke dalam 50 places of a lifetime versi National Geographic Tavel Magazine. Kerala juga menjadi 1 dari 10 surga yang ada di dunia. Membaca sekilas sebutan-sebutan untuk Kerala ini sudah pasti bikin penasaran.
Ada beberapa "katanya" yang sudah kudengar tentang Kerala. Semakin aku kulik lebih jauh, semakin ingin ku menjambangi Kerala.
Katanya, Kerala itu negeri yang super eksotis. Kerala sangat kaya dengan nilai budaya, kearifan lokal, heritage, dan tari rakyat (yang nggak perlu diragukan lagi dari India). Masyarakatnya punya kebiasaan-kebiasaan unik dan hidup damai dalam keberagaman. Apa yang kita lihat di televisi, menonton film, tarian, dan nyanyian India, itu belum seberapa yang nyata di Kerala. Ini yang membuat God's Own Country ini mesti banget masuk bucket list para traveler.
Katanya lagi, Kerala punya keindahan alam yang memikat. Bagi orang Indonesia, pasti sudah tidak asing dengan bukit, sungai, pantai, dan hasil alamnya yang tersebar dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote. Nah, Kerala punya keindahan yang sama, katanya, tapi dalam satu lingkup. Kerala itu tanahnya labyrinth backwater. Mengarungi labirin sungai yang berliku dengan air yang super tenang, tentu menjadi semacam petualangan tak terlupakan saat berada di Kerala. Ini kata temanku yang sudah lebih dulu ke Kerala.
Lagi-lagi katanya, belum afdhol kalo ke Kerala belum nyobain houseboat vacation di sepanjang Alleppey. Ini jadi model trip masa kini yang nyaris tidak boleh dilewatkan jika ke Kerala. Ada yang bilang, Alleppey backwater trip adalah yang terbaik di Kerala. Setelah itu, kita juga wajib ke wilayah perbukitan teh hijau organik di kawasan Munnar. Hmmm... menjanjikan banget ya wisata alam di Kerala. Itu belum termasuk keindahan eksotis di wilayah Wayanad dengan deretan sawah yang menawan, rimba Thekkady yang merupakan wildlife sanctuary-nya Kerala, Kochi yang kaya bangunan heritage, pantai Varkala, dan sederetan lokasi keren lainnya.
Katanya juga, kalau ke Kerala, banyak nilai-nilai human interest yang dapat kita sorot. Kehidupan masyarakat lokal dengan segala kekayaan alamnya sudah pasti jadi daya tarik wisata. Mereka punya pola hidup berbeda, kepercayaan yang berbeda, dan punya sudut pandang berbeda. Dan itu sudah terbentuk dari generasi ke generasi. Antara masyarakat dan alamnya sudah bernegosiasi lama sekali. Tak heran jika ada yang bilang bahwa Kerala adalah tempat paling aman dan berpendidikan di India. Karena masyarakatnya sungguh bersahaja.
Semua yang aku jabarkan di atas itu baru "katanya" lho. Aku jadi termotivasi banget buat ke Kerala tahun depan. Biar kata "katanya" itu bisa dihilangin, Kerala Tourism sudah memfasilitasi para travel-blogger dari seluruh dunia untuk datang ke Kerala. Tapi nggak semudah itu. Katanya cuma 1 orang yang terpilih dari tiap negara untuk berkesempatan mengeksplor Kerala selama 2 minggu. Itu cuma ada di event Kerala Blog Express. Biar "katanya" bisa aku ganti dengan "kataku", bantu vote aku, ya sebagai perwakilan travel-blogger Indonesia menuju Kerala.
Klik langsung link-nya, registrasi with email (jangan lupa verifikasi di emailnya ya), dan langsung vote. 1 vote dari kamu membuatku selangkah lebih dekat dengan Kerala. Ayo, kirim aku ke Kerala, aku sungguh rela. Terima kasih.
Jadi, Kerala itu merupakan salah satu negara bagian di India yang disebut juga God's Own Country dan termasuk ke dalam 50 places of a lifetime versi National Geographic Tavel Magazine. Kerala juga menjadi 1 dari 10 surga yang ada di dunia. Membaca sekilas sebutan-sebutan untuk Kerala ini sudah pasti bikin penasaran.
Kebun teh organik di Munnar. (foto diambil dari sini) |
Ada beberapa "katanya" yang sudah kudengar tentang Kerala. Semakin aku kulik lebih jauh, semakin ingin ku menjambangi Kerala.
Katanya, Kerala itu negeri yang super eksotis. Kerala sangat kaya dengan nilai budaya, kearifan lokal, heritage, dan tari rakyat (yang nggak perlu diragukan lagi dari India). Masyarakatnya punya kebiasaan-kebiasaan unik dan hidup damai dalam keberagaman. Apa yang kita lihat di televisi, menonton film, tarian, dan nyanyian India, itu belum seberapa yang nyata di Kerala. Ini yang membuat God's Own Country ini mesti banget masuk bucket list para traveler.
Katanya lagi, Kerala punya keindahan alam yang memikat. Bagi orang Indonesia, pasti sudah tidak asing dengan bukit, sungai, pantai, dan hasil alamnya yang tersebar dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote. Nah, Kerala punya keindahan yang sama, katanya, tapi dalam satu lingkup. Kerala itu tanahnya labyrinth backwater. Mengarungi labirin sungai yang berliku dengan air yang super tenang, tentu menjadi semacam petualangan tak terlupakan saat berada di Kerala. Ini kata temanku yang sudah lebih dulu ke Kerala.
Lagi-lagi katanya, belum afdhol kalo ke Kerala belum nyobain houseboat vacation di sepanjang Alleppey. Ini jadi model trip masa kini yang nyaris tidak boleh dilewatkan jika ke Kerala. Ada yang bilang, Alleppey backwater trip adalah yang terbaik di Kerala. Setelah itu, kita juga wajib ke wilayah perbukitan teh hijau organik di kawasan Munnar. Hmmm... menjanjikan banget ya wisata alam di Kerala. Itu belum termasuk keindahan eksotis di wilayah Wayanad dengan deretan sawah yang menawan, rimba Thekkady yang merupakan wildlife sanctuary-nya Kerala, Kochi yang kaya bangunan heritage, pantai Varkala, dan sederetan lokasi keren lainnya.
Kita akan naik cruise seperti ini dalam backwater trip. (foto diambil dari sini) |
Katanya juga, kalau ke Kerala, banyak nilai-nilai human interest yang dapat kita sorot. Kehidupan masyarakat lokal dengan segala kekayaan alamnya sudah pasti jadi daya tarik wisata. Mereka punya pola hidup berbeda, kepercayaan yang berbeda, dan punya sudut pandang berbeda. Dan itu sudah terbentuk dari generasi ke generasi. Antara masyarakat dan alamnya sudah bernegosiasi lama sekali. Tak heran jika ada yang bilang bahwa Kerala adalah tempat paling aman dan berpendidikan di India. Karena masyarakatnya sungguh bersahaja.
Semua yang aku jabarkan di atas itu baru "katanya" lho. Aku jadi termotivasi banget buat ke Kerala tahun depan. Biar kata "katanya" itu bisa dihilangin, Kerala Tourism sudah memfasilitasi para travel-blogger dari seluruh dunia untuk datang ke Kerala. Tapi nggak semudah itu. Katanya cuma 1 orang yang terpilih dari tiap negara untuk berkesempatan mengeksplor Kerala selama 2 minggu. Itu cuma ada di event Kerala Blog Express. Biar "katanya" bisa aku ganti dengan "kataku", bantu vote aku, ya sebagai perwakilan travel-blogger Indonesia menuju Kerala.
Vote me, ya. |
Klik langsung link-nya, registrasi with email (jangan lupa verifikasi di emailnya ya), dan langsung vote. 1 vote dari kamu membuatku selangkah lebih dekat dengan Kerala. Ayo, kirim aku ke Kerala, aku sungguh rela. Terima kasih.
Semoga bisa mewakili indonesia kakak....
BalasHapusSemoga bisa mewakili indonesia kakak....
BalasHapusAamiin. Udah vote belum Kak? :D
HapusKeren juga ya Kerala. Semoga bisa kesampaian yah nyobain cruise yang kece di backwater trip kerala express :D
BalasHapusAamiin. Makasi Kak Dee. Udah vote belum Kak? :D
HapusSukses cyiiin...
BalasHapusYeay, doakan ya Cyiin
HapusSemoga sukses yaa, semoga dpt vote tertinggi dan bisa ke Kerala. :*
BalasHapusAamiin....Makasi Kak
HapusSering saya baca pengalaman teman-teman yang menang event ini, dan menuangkan dalam tulisan. Keren-keren emang. Beberapa teman juga ada yang menceritakan waktu dia datang sendiri ke sini hahahhah
BalasHapusDoakan aku ya Kak biar bias terpilih ke Kerala :))
Hapusmau bantuin ngevote, tp harus login dulu ya Mbak?
BalasHapusIya. Kalau belum pernah login, berarti daftar dulu. Klik Register with Email Kak. :))
HapusSemoga impiannya ke Kerala terwujud tahun depan ya mba. Biar bisa bercerita tentang Kerala yang mba rasakan.
BalasHapusAamiin. Makasi Kak Doakan aku yaaa
HapusMau vote apa engga yaaa? akunya dikasih apa nih? :P
BalasHapusSumbang vote dong Kak. Kamu kan udah kebagian road trip di Sumatera. Masa ga mau nyumbang vote remeh untuk aku. Nanti aku doain kamu dapat dedek emesh segera deh. :D :D
HapusSaya sudah vote yaaaa. Semoga beruntunggggg
BalasHapusThank you Mas Darius :)
HapusSemangat mba, semoga dimudahkan.
BalasHapusWww.aulaandika.com
Aamiin. Makasi Kak
HapusSemanagat kak, keren banget ini, ditunggu ceritanya nanti di Kerala kak
BalasHapusBantu vote dan share ya Kak. Hehehhee. Aamiin.
Hapusbaru denger kerala dua tahun terakhir krna ada kompetisi ini..semoga ke pilih y mba, sudah ku vote :D
BalasHapusKu pun begitu. Doakan aku ya Kak.
Hapuswaaah keren... semoga beruntung, mbak...
BalasHapusAamiin. Terima kasih Kak.
Hapusdone yaa... sukses ya mbakkk, semoga Kerala jadi jodohmu, hehe
BalasHapusThank you Mba Prita.
Hapusselamat ya mba, Insya Allah berangkat ke Kerala AMIN! Aku udah vote kok ^ ^ good luck!
BalasHapusMakasi banyak Kak. :)
HapusWah keren, selamat ya mbak... Duh, jd pgn ikut masuk koper biar bisa jalan2 ke Kerala. Haha
BalasHapusNanti aku sewa koper yang gedean kak.
HapusMmmmmmm vote jangan yhaaaaaa
BalasHapusJadi kamu belum vote juga Kang? Wah AKang Irham keterlaluan nih gak mau banget aku pergi ke Kerala. :)) Hari terakhir vote lho ini :p
Hapus